Development of Interactive Learn Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SD Negeri Bulustalan Semarang

Authors

  • Sigit Pandu Cahyono Binus University
  • Sutiyono Universitas Nahdlatul Ulama Yogyakarta
  • Aulia Sholichah Iman Nurchotimah

Keywords:

Pengembangan, Media Pembelajaran Interaktif, Hasil Belajar

Abstract

Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan merupakan salah satu mata pelajaran yang ada di sekolah dasar, tujuan pembelajaran diarahkan untuk menanamkan sikap dan perilaku yang berdasarkan nilai-nilai Pancasila serta untuk mengembangkan pengetahuan dan kemampuan untuk memahami, menghayati dan meyakini nilai-nilai Pancasila sebagai pedoman dalam berperilaku sehari-hari. Pengembangan media pembelajaran merupakan salah satu cara untuk membuat proses pembelajaran menjadi terarah sesuai dengan tujuan pembelajaran. Salah satu peran guru adalah menciptakan suasana pembelajaran yang baik, sehingga siswa memiliki minat dalam melakukan proses belajar yakni dengan menciptakan media pembelajaran interaktif berbasis flash. Hasil penelitian ini membuat peserta didik menjadi senang dalam melakukan proses pembelajaran dan tidak terjadi kebosanan, antusias pembelajaran menjadi meningkat. Selain itu, hasil penelitian ini terjadi peningkatan dari nilai pre test 58,5 dan post test 80, dengan kenaikan sebesar  21,5 dengan kenaikan sebesar 17,1%.  Dengan T-hitung sebesar 16,53  dimana lebih besar dari Ttabel dengan dk (29) yaitu 2,045, dan T-hitung berada pada daerah penolakan Ho, maka terdapat perbedaan  selisih hasil post test dan pre test. Jadi dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan hasil pre test dengan hasil pos test dan pembelajaran menggunakan media pembelajaran interaktif  dikatakan efektif.

Author Biography

Sigit Pandu Cahyono, Binus University

CBDC Binus University

Downloads

Published

2023-12-28

How to Cite

Pandu Cahyono, S., Sutiyono, & Aulia Sholichah Iman Nurchotimah. (2023). Development of Interactive Learn Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SD Negeri Bulustalan Semarang . Journal of Primary Education Research, 1(2), 63–67. Retrieved from https://journal.unu-jogja.ac.id/pgsd/index.php/primer/article/view/15