Pengaruh Penilaian Formatif dan Percaya Diri Terhadap Hasil Belajar Bahasa Inggris Siswa

Authors

  • Nu'man Nasif Nasyafi Sekolah Al Jannah

DOI:

https://doi.org/10.57176/jn.v3i2.86

Keywords:

penilaian formatif, percaya diri, hasil belajar bahasa Inggris

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh penilaian formatif dan rasa percaya diri terhadap hasil belajar Bahasa Inggris baik secara sendiri-sendiri maupun bersama-sama. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Sampel yang diambil yaitu sejumlah 60 siswa SMA Al Jannah kelas X yang dipilih secara random. Pengumpulan data dilaksanakan dengan teknik angket dan penggunaan tes formatif. Analisis data dengan metode statistik deskriptif dan statistik inferensial. Analisis inferensial dilakukan dengan ANOVA 2 jalur. Dari hasil analisis diperoleh kesimpulan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa yang diberi tes uraian dengan siswa yang diberi tes pilihan ganda yang dinyatakan oleh nilai Fh (B) = 5,65 > Ft = 4,01 selanjutnya terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa yang memiliki rasa percaya diri tinggi dengan siswa yang memiliki rasa percaya diri rendah, hal ini  dinyatakan oleh nilai Fh (K) = 64,62 > Ft = 4,01 dan terdapat interaksi yang signifikan antara pemberian bentuk tes formatif dengan rasa percaya diri siswa yang dinyatakan oleh nilai Fh (I) = 7,47 > Ft = 4,01. Secara keseluruhan ditemukan bahwa hasil belajar Bahasa Inggris siswa yang mempunyai rasa percaya diri tinggi  lebih baik dari pada siswa yang mempunyai rasa percaya diri rendah. Hal ini dikarenakan  siswa dengan rasa percaya diri tinggi mampu menyelesaikan soal dengan baik yang didukung dengan karakter  pantang menyerah, ketekunan , teliti serta menyukai tantangan.

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

The purpose of this study was to find out the effect of formative assessment and self-confidence on English learning outcomes both individually and together. The research method used in this study was an experimental method. The sample taken was a total of 60 students of Al Jannah Senior High School who were randomly selected. Data collection was carried out by questionnaire techniques and formative test. The researcher used descriptive statistical methods and inferential statistics for data analysis. Inferential analysis was performed with a 2-path ANOVA. From the results of the analysis, it was concluded that there were differences in learning outcomes between students who were given the description test and students who were given multiple-choice tests showed by grades Fh (B) = 5,65 > Ft = 4,01 then there were differences in learning outcomes between students who had high self-confidence and students who had low self-confidence,  this is shown by the value Fh (K) =  64,62 > Ft = 4,01 and there was a significant interaction between the administration of formative test forms and student confidence showed by the value Fh (I) = 7,47 > Ft = 4,01. Overall, it was found that the English learning outcomes of students who had high self-confidence were better than students who had low self-confidence. This was because students with high self-confidence are able to solve problems well, which is supported by unyielding character, perseverance, conscientiousness, and like challenges.

References

Arikunto, S. (2021). Penelitian Tindakan Kelas: Edisi Revisi. Bumi Aksara.

Darman, R. A. (2020). Belajar dan pembelajaran. Guepedia.

Hardani. (2020). Metode Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif. Pustaka Ilmu.

Juliano Cannavaro, Masduki Asbari, & Rini Nurmayanti. (2023). Transformasi Pendidikan: Memperkuat Kecerdasan Sosial dan Emosional Anak di Era Disrupsi. Journal Information Systems and Management, 3.

Rafika Ulfa. (2021). Variabel Penelitian Dalam Penelitian Pendidikan. Al-Fathonah : Jurnal Pendidikan Dan Keislaman, 342–351.

Sari, A. W., Handayani, A., & Setiawan. (2023). Pengaruh Konsep Diri Terhadap Kemandirian Belajar Siswa Kelas VII Di SMP Negeri 2 Jatinegara. Innovative: Journal Of Social Science Research, 3, 1176–1185.

Suryono, & Hariyono. (2015). Belajar dan Pembelajaran. PT. Remaja Rosdakarya Offiet.

Widyaningrum, A., & Hasanah, E. (2021). Manajemen Pengelolaan Kelas Untuk Menumbuhkan Rasa Percaya Diri Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Kepemimpinan Dan Pengurusan Sekolah, 6(2), 181–190. https://doi.org/10.34125/kp.v6i2.614

Wulandari, A., Fikri, H. T., & Natasia, K. (2021). Hubungan Antara Kepercayaan Diri Dengan Kecemasan Bertanding Anggota Komunitas Tari Modern Di Kota Padang. Psyche 165 Journal, 121–129.

Downloads

Published

2024-04-18

How to Cite

Nasyafi, N. N. (2024). Pengaruh Penilaian Formatif dan Percaya Diri Terhadap Hasil Belajar Bahasa Inggris Siswa. Journal of Nusantara Education, 3(2), 11–18. https://doi.org/10.57176/jn.v3i2.86

Issue

Section

Articles